Apa Sih Litersi itu??Tujuan Literasi itu apa?? Penting gak sih literasi itu?? Untuk apa di buat literasi itu??
Mungkin itulah di pikiran kita ketika mendengar kata "Literasi"
Literasi sendiri menurut saya adalah Program yang di buat pemerintah yang di sosialisasikan kepada guru untuk di terapkan dalam metode pembelajaran, siswa di beri waktu 15 menit untuk membaca wacana/buku selain buku pembelajaran
Tujuan Literasi sendiri yaitu meningkat kan kemauan membaca untuk generasi muda, karna banyak dari kita lebih suka membaca status facebook ketimbang membaca buku, namun dengan program pemerintah ini diharapakan bisa mendorong keinginan siswa untuk membaca
Kalau di tanya "Penting gk sih literasi itu" jawaban saya adalah penting, bahkan program Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 12 Tahun 2015 bisa menarik perhatian masyarakat. Banyak juga yang beranggapan "Mengapa Program seperti ini baru di jalankan".
Literasi sendiri di buat untuk menarik keinginan membaca siswa supaya siswa lebih suka membaca daripada bermain gadget. Namun, buruknya siswa tidak bisa memfilter bacaan yang akan dibaca nya dan al-hasil bacaan yang dibaca nya tersebut tidak bermanfaat baginya dan terkadang ada juga yang menghabiskan waktunya untuk mengobrol dengan teman sebangku nya yang mana keduanya tak memperoleh apa-apa dalam literasi ini. Adapun siswa hanya membaca komik, novel remaja, dll yang tidak menguntungkan bagi dirinya. Karena mereka hanya sebagai konsumen, bukan produsen apalagi yang tentang percintaan yang isi nya hanya kehidupan remaja yang gk pernah ada yang sama dengan kenyataan hidup kita
Saya telah melihat sendiri bagaimana teman saya memanfaatkan waktu literasi nya, ada beberapa anak yang hanya mendengarkan lagu, bermain game, membaca komik, membaca novel, ada pula yang hanya tidur, membolak-balik buku pembelajaran, browsing mencari bacaan di internet. Disitulah letak kelemahan seorang guru karena guru tidak memantau aktivitas siswa nya, apa wacana yang di bacanya, baik apa tidak wacana tersebut, bermanfaat atau tidak wacana itu untuk siswa nya.
Jadi, please gaes gunakan waktu literasi kalian dengan sebaik mungkin karna saat itulah kesempatan kita mencari ilmu baru atau mengembangkan ilmu yang kita miliki. Marilah berlomba-lomba menggali ilmu demi meraih masa depan dan cita-cita
Thursday, November 24, 2016
Kumpulan Artikel
Literasi Bagi Siswa
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Created By Nzaeind Production | Supported By eighTsuN Project. Powered by Blogger.
No comments:
Post a Comment